Cara Mengganti Nama Komputer

Anda klik kanan sebuah dokumen dan lihat detail dari file tersebut. Ada nama author atau pengarang yang merujuk ke nama tertentu. Nama itu adalah komputer dimana file tersebut dibuat. Saat masuk ke user account, Anda juga melihat nama akun utama dari administrator komputer.  Tentu saja, nama itu bukan nama komputer. Anda bisa menyamakan antara nama akun dan komputer.

Nama tersebut dapat diganti. Caranya mudah tetapi Anda harus berada di akun utama yang bertugas sebagai administrator. Akun ini adalah pemilik komputer atau orang yang mempunya akses ke bagian sistem. Untuk mengetahui bagaimana mengganti nama komputer, simak ulasan berikut ini.

Kegunaan Penggantian Nama Komputer

Pixabay.com

Sebelum membahas lebih lanjut, Anda harus mengetahui alasan dan kegunaan penggantian nama komputer tersebut. Bagi pengguna pribadi, nama yang ada di komputer atau laptop mungkin tidak penting. Beberapa dari mereka bahkan tidak tahu dimana nama tersebut berada. Mereka hanya fokus ke fungsi dari komputer. Selama nama tidak mempengaruhi pekerjaan, pergantian nama tersebut bukan prioritas.

Sebaliknya, kondisi ini berbeda untuk pengguna seperti perusahaan, bank, organisasi, kampus, sekolah, dan sebagainya. Nama komputer mencerminkan organisasi dan bagian dari sistem. Jika menggunakan nama yang tidak cocok, sistem mungkin tidak mengenal dan komputer dianggap legal. Oleh karena itu, operator dan administrator sering mengganti nama dengan kombinasi tertentu agar komputer bisa dikenali. Jika komputer yang tersedia sangat banyak, nama harus memiliki kode dan aturan khusus.

Langkah Untuk Mengganti Nama Komputer

Ikuti langkah di bawah ini untuk mengganti nama komputer. Anda hanya bisa melakukannya di sistem operasi windows.

  • Buka windows explorer lalu pilih komputer atau this pc lalu klik kanan dan pilih properties
  • Anda melihat nama komputer dan pilih menu change setting
  • Muncul area baru dan ketik nama untuk komputer tersebut lalu periksa kembali
  • Klik change dan proses selesai

Saat masuk ke windows explorer, beberapa nama dari folder mungkin berbeda sesuai dengan versi windows tersebut. Seluruh disk dari c hingga lainnya akan berada di folder my computer untuk windows versi lama. Nama folder ini bisa juga this pc ketika Anda menggunakan windows 8.

Setelah nama selesai diganti, ada baiknya Anda melakukan restart komputer tersebut. Setelah hidup kembali, cek lagi semua sistem dan software terutama driver. Komputer seharusnya tidak banyak masalah bahkan mengganti nama tidak memiliki efek apapun terutama untuk komputer baru.

Lebih Lanjut Terkait Penggantian Nama Komputer

Setelah nama komputer tidak mengubah sistem. Saat Anda pilih computer dan klik kanan. Nama yang baru langsung muncul. Semua sistem tetap sama dan tidak ada yang berubah terkait dengan perangkat termasuk juga software. Nama hanya sebagai identifikasi ketika komputer akan digunakan untuk sebuah jaringan.

Anda mungkin ingin tahu kapan pembentukan nama tersebut dimulai. Proses ini berlangsung saat install ulang sebuah sistem operasi. Anda mengetikkan sebuah nama dan proses instalasi segera nama. Pada umumnya, Anda menggunakan nama apapun saat pertama kali. Setelah instalasi selesai, Anda barus mengganti nama tersebut secara langsung.

Satu hal yang harus dipahami adalah nama tersebut bukan akun di komputer. Anda bisa mengganti apapun termasuk install karena masuk sebagai administrator. Satu komputer bisa memiliki beberapa akun untuk tujuan dan pengguna berbeda. Tentu saja, komputer yang dipakai tetap sama sehingga tidak ada perubahan apakah Anda memakai akun satu atau lainnya. Satu komputer hanya mempunya satu nama.

Contoh nama akun bisa dilihat di control panel dan user account. Ada bagian change your name termasuk menambahkan icon dan sebagainya. Akun tersebut adalah pengguna di komputer. Oleh karena itu, Anda harus mengetahui perbedaan keduanya agar tidak terjadi salah paham.

Konsekuensi Mengganti Nama Komputer

Pixabay.com

Secara umum, sistem tetap tidak berubah karena komputer masih menggunakan sistem operasi dan perangkat yang sama. Pergantian nama tidak berpengaruh signifikan untuk pengguna personal. Mereka mengganti nama agar terlihat lebih formal terutama saat membuat sebuah file.

Namun, penggantian nama berpengaruh jika komputer bagian dari jaringan. Nama yang digunakan harus mudah teridentifikasi. Saat nama berubah. Anda segera melakukan update terhadap jaringan. Karena nama berbeda, jaringan bisa memasukkan komputer tersebut ke tempat semula atau dianggap komputer baru.

Selain itu, beberapa software dan aplikasi menggunakan nama komputer untuk identifikasi dan verifikasi. Software seperti ini biasanya terkait dengan programming dan jaringan. Jika memang terjadi kendala, Anda bisa uninstall terlebih dahulu lalu install kembali. Cara ini lebih mudah daripada harus menyesuaikan nama komputer baru ke sistem di software tersebut. Ada kemungkinan gagal karena software tidak mampu mengenali nama baru.

Satu masalah lagi adalah terkait backup. Windows mempunya sistem untuk melakukan backup. Sistem tersebut bekerja dengan nama komputer yang lama. Saat nama baru sudah dibentuk, sistem membutuhkan waktu untuk melakukan sinkronisasi. Anda sebaiknya melakukan backup ulang dan menghapus backup lama. Ini cara efektif agar komputer berjalan baik dan tidak ada kendala. Informasi mengenai hal tersebut bisa didapat di wasiswa.com.