9 Rekomendasi Pantai Jogja yang Terbaik untuk Dikunjungi

Selain terkenal akan gudeg, malioboro, serta tradisinya yang khas, Yogyakarta juga memiliki berbagai pantai-pantai yang cantik untuk dikunjungi. Pantai-pantai di Jogja ini memiliki keunikan masing-masing sehingga satu sama lain akan memiliki pemandangan yang berbeda pula. Jika kamu ingin mengunjungi pantai di Jogja, berikut 9 rekomendasi pantai Jogja yang terbaik.

9 Pantai Terbaik di Yogyakarta

  1. Pantai Parangtritis

Siapa yang tidak mengenal pantai yang satu ini? Pantai Parangtritis merupakan salah satu pantai di Yogyakarta yang terkenal akan mitos-mitosnya. Berkunjung pantai yang terkenal ini tidak boleh dilewatkan saat sedang berada di Jogja. Pasalnya, Pantai Parangtritis menyediakan berbagai objek wisata menarik yang sayang untuk dilewatkan.

  1. Pantai Baron

Pantai Baron merupakan pantai yang memiliki berbagai keunikan tersendiri yang membuatnya banyak dikunjungi oleh para wisatawan. Keunikan dari pantai ini adalah berada di dua bukit besar dan adanya pertemuan air laut dengan air tawar di Pantai Baron ini.

  1. Pantai Siung Jogja

Jika kamu bosan dengan pemandangan pantai yang itu-itu saja, maka Pantai Siung Jogja dapat menjadi jawaban yang paling tepat. Pasalnya, pantai ini menghadirkan batuan tebing yang berdiri di setiap sisi pantai dengan megah. Adanya tebing di setiap sisi pantai membuatnya sangat cocok digunakan untuk melakukan aktivitas panjat tebing.

  1. Pantai Timang

Pantai Timang merupakan Pantai Jogja yang menjadi populer karena pernah masuk ke salah satu episode di program acara TV Korea. Pantai ini terkenal akan wahana gondola sepanjang 100 meter yang sangat ekstrim. Karena hal inilah, Pantai Timang menjadi populer dan banyak dikunjungi wisatawan terutama wisatawan yang ingin menguji adrenalinnya.

  1. Pantai Nguluran

Belakangan ini, nama Pantai Nguluran semakin banyak dikunjungi wisatawan karena keunikannya. Pantai ini banyak dikunjungi karena memiliki daya tarik unik yang sangat cocok untuk orang-orang yang gemar bergaya di depan kamera. Pantai Nguluran memiliki jembatan kaca yang berdiri kokoh sehingga sangat pas untuk dijadikan spot foto yang instagramable.

  1. Pantai Pandansari

Pantai di Jogja yang patut dikunjungi berikutnya adalah Pantai Pandansari. Berbeda dengan pantai-pantai di Jogja yang lainnya, pantai ini memiliki daya tarik dari adanya Mercusuar yang menjulang tinggi. Mercusuar dengan nama Kalajivamasti ini dapat dijelajahi sehingga membuat liburanmu di pantai menjadi lebih menyenangkan dan tidak monoton.

  1. Pantai Watu Kodok

Rekomendasi pantai di Jogja selanjutnya adalah Pantai Watu Kodok. Pantai yang satu ini sangat cocok untuk dikunjungi jika kamu menginginkan pemandangan yang masih alami. Pantai yang terbilang masih baru diresmikan ini memiliki batu karang dengan taman yang memiliki bentuk menyerupai kodok. Karena hal inilah, pantai ini dinamakan Pantai Watu Kodok.

  1. Pantai Sadranan

Pantai lain di Jogja yang bisa kamu kunjungi adalah Pantai Sadranan. Pantai Sadranan memiliki air yang jernih serta pasir putih yang terhampar luas. Selain itu, ada berbagai olahraga air yang bisa dilakukan di Pantai Sadranan. Tidak hanya itu, Pantai Sadranan juga memiliki pemandangan bawah laut yang cantik dan menawan sehingga banyak diminati wisatawan.

  1. Pantai Glagah

Rekomendasi pantai di Jogja yang terakhir adalah Pantai Glagah. Pantai ini memiliki pemandangan yang mencolok karena adanya pemecah ombak yang terletak secara menjorok ke laut. Pemecah ombak ini selain berguna untuk meletakkan umpan, juga cocok digunakan sebagai spot foto.

Demikian 9 Pantai Jogja rekomendasi dari Suwatu yang tidak boleh kamu lewatkan saat sedang berkunjung ke Yogyakarta. Pantai-pantai di atas memiliki daya tarik serta keunikannya masing-masing sehingga tidak ada salahnya untuk mengunjungi semua pantai tersebut apabila kamu memiliki waktu lebih.